Mengapa Web Travel saya Sepi Pengunjung ?

Posted by traveloista on


Bagi hampir setiap travel agent pasti sudah memiliki website, mulai dari sekedar profil sampai dengan fasilitas online booking. dan dari jenis website yang dibangun dengan Blogspot sampai dengan website yang di bangun dengan biaya tidak sedikit.

Namun apa jadinya apabila website travel yang sudah dibangun sedemikian menarik dan dengan biaya tinggi tapi minim visitor atau bahkan hampir sama sekali tidak ada visitor yang mengunjunginya dalam 1 hari.

Sepi atau ramai visitor dengan mudah dapat diukur dengan Cal In atau Message yang masuk. Namun cara yang paling strategis adalah anda harus mengidentifikasi "Seberapa banyak visitor yang mengunjungi website saya dalam 1 hari?"

Berikut tools yang dapat digunakan untuk mengidentifikasi secara akurat.

ALEXA.COM
Alexa.com mendata visitor yang mengunjungi web site anda dan jumlah halaman yang diakses (PageView) semakin banyak visitor dan pageview akan meningkatkan Ranking Alexa anda. Cara mengeceknya cukup mudah anda tinggal mengakses website Alexa.Com kemudian masukan URL Website anda.
Anda juga dapat membandingkan peringkat website anda dengan website kompetitor anda.
Cara ini sangat mudah dan tidak memerlukan keahlian khusus.

GOOGLE ANALYTICS
Cara ini membutuhkan sedikit keahlian karena kita harus menyisipkan Script ke dalam halaman website kita. Google Analytics memilik sajian data yang sangat akurat mulai dari Lokasi Visitor,Demografi,halaman yang diakses.
Anda dapat menganalisa apakah website anda sudah didatangi banyak visitor atau hanya beberapa saja.

Setelah anda mengidentifikasi menggunakan tools diatas, anda akan tahu penyebab minimnya konversi Sales yang terjadi dari website.

Apabila dari hasil analisa ternyata visitor anda masih tergolong minim, ada beberapa hal penyebab kondisi tersebut.


Ads: Paket Tour Singapore

Website Anda Tidak Dikenali Oleh Search Engine
Google merupakan Tools Search engine No.1 di dunia lebih dari 80% pengguna internet melakukan pencarian lewat google, dan hampir 90% wisatawan yang membutuhkan paket wisata akan melakukan Search lewat internet.
Apa jadinya bila Search Engine tidak pernah menampilkan Website anda. Website yang memiliki peringkat di halaman pertama hasil pencarian search engine akan mendapatkan imbas yang cukup dashyat yaitu "VISITOR TRAFFIC".
Hampir 60% pengguna search engine akan mengakses website yang ada di hasil pencarian halaman pertama (biasa disebut PageOne Google). Namun tidak semua website mampu muncul di halaman pertama, hal inilah yang memacu adanya konsep Strategi SEO

Memang ada beberapa cara untuk menjadikan website anda di halaman pertama yaitu dengan menggunakan Layanan Iklan Google Adwords, namun berapa banyak biaya yang anda keluarkan dengan menggunakan Adwords yang menggunakan sistem PPC (Pay Per Click).

Oleh sebab itu SEO sangat populer di Internet, karena visitor akan datang dengan sendirinya apabila kita memiliki Ranking yang baik di hasil pencarian search engine atau disebut SERP (Search Engine Ranking Position).




Lalu bagaimana caranya memulai SEO untuk WebSite Travel ? Saya akan jelaskan di session berikutnya tutorial dasar dan lebih ke pendekatan terhadap WebSite Travel.

Promo Paket Tour Bangkok 2015

Previous
« Prev Post

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jalan Jalan Ke Farm House Lembang

Farm House Susu Lembang Bandung Farm House Lembang , terletak di Jalan Raya Lembang, dengan konsep perkebunan dan peternakan yang didesa...